(c) MNL48 - AKB48 |
AKB48 Team 8 akan tampil di Manila dalam rangka acara "Perayaan 60 Tahun Persahabatan Jepang-Filipina" pada tanggal 4 Desember 2016.
Mereka akan tampil di Market! Market! Activity Center, Kota Taguig, Metro Manila. Selain tampil dalam perayaan tersebut, Hallohallo Entertaiment Inc. sebagai perusahaan yang menaungi MNL48 juga akan menggelar jumpa penggemar bersama Team 8.
Jumpa Penggermar atau Fan Meeting AKB48 Team 8 akan digelar pada 3 Desember 2016 pukul 15:00 waktu Filipina. Acara tersebut akan digelar di Movie Stars Cafe, Seadide Blvd, SM Mall of Asia, Kota Pasay, Filipina.
Bagi penggemar yang ingin mengikuti acara ini harus membayar Poster AKB48 seharga 800 Peso. Mekanise untuk mengikuti acara ini akan diumumkan. Selain mendapat Poster AKB48, kamu juga akan merasakan HIGH TOUCH eksklusif dengan Anggota AKB48 Team 8.
Anggota Team 8 yang akan berpartisipasi dalam kedua acara tersebut adalah Hijiri Tanikawa, Nanami Sato, Rin Okobe, Maria Shimizu, Ayane Takahashi, Nanase Yoshikawa, Serika Nagano, Kotone Hitomi, Riona Hamamatsu, Yurina Gyoten, Rena Fukuchi, dan Karin Shimoaoki.
Post A Comment:
0 comments:
Posting Komentar