Tanggal 2 November kemarin, melalui akun Twitter resmi, Kedutaan Israel untuk Jepang men-tweet undangan untuk member Keyakizaka46.

Undangn ini kemungkinan besar terkait dengan polemik yang sedang dihadapi oleh Keyakizaka46 terkait dengan kostum panggung mereka yang dianggap mirip dengan kostum Nazi. Dalam Tweetnya, kedutaan Isarel menuliskan, "Bakat sangat berpengaruh, jadi penting bagi mereka untuk tahu tentang masalah penting ini. Jadi, kami ingin mengundang member @Keyakizaka46 untuk seminar khusus tentang Holocaust di Kedutaan Besar Israel di Jepang. @INTSonyMusicJP, @AKI__P48."

Polemik kostum ini sangat berpengaruh dengan Keyakizaak46. Tayangan MUSIC ON! TV yang akan menampilkan aksi Keyakizaak46 di event 'PERFECT HALLOWEEN 2016' terpaksa dibatalkan, Dan sejak Keyakizaka46 mengeluarkan permintaan maaf resmi mereka atas kejadian ini melaui situs resmi group pada tanggal 1 November 2016 lalu, sepertinya blog member juga dihentikan untuk sementara karena belum ada member yang memperbarui akun blog resmi mereka sejak 1 November 2016 lalu.

Via Blog Anakamirikaru 
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments: